
Sosialisasi di Desa Longge dan Uemakuni Kecamatan Ampana Tete
#TemanPemilih, Rabu, 15 Desember 2021 KPU Kabupaten Tojo Una-Una Una melaksanakan kegiatan Sosialisasi Pendidikan Pemilih di Desa Longge dan Desa Uemakuni Kecamatan Ampana Tete.
Narasumber dalam kegiatan ini adalah Komisioner KPU Provinsi Sulawesi Tengah Bapak Dr. Sahran Raden S.Ag, SH, MH selaku Ketua Divisi Sosialisasi, SDM, dan Partisipasi Masyarakat. Kegiatan ini mengundang Kepala Desa beserta jajaran, Kepala Dusun/Ketua RT, Tokoh Agama, Tokoh perempuan, tokoh pemuda serta elemen masyarakat lainnya.
Sahran menyampaikan pentingnya pendidikan pemilih untuk meningkatkan partisipasi pemilih dalam menyongsong pemilu dan pemilihan serentak tahun 2024. Turut hadir Komisioner KPU Kabupaten Tojo Una-Una Bapak Ridwan Syarifudin, Bapak Sahlan Sabu S.Pd.I dan Sukarya S.E
Bagikan:
Telah dilihat 351 kali